"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Jumat, 12 Juli 2013

Sosialisasi Percepatan Geopark Kaldera Toba di Tarutung

Plt. Sekda Drs. H.P. Marpaung Membuka Sosialisasi
Kamis 11 Juli 2013 bertempat di Aula Kantor Bupati Tim Percepatan Geopark Kaldera Toba bentukan Gubernur Sumatera Utara sosialisasikan Geopark Kaldera Toba kepada instansi dan masyarakat Kabupaten Tapanuli Utara di Tarutung.



Plt Sekda taput Drs. H.P. Marpaung mewakili Bupati Tapanuli Utara pada sambutan pembukaan menyampaikan bahwa Tapanuli Utara memiiliki kepentingan untuk mendukung perwujudan Kaldera Toba sebagai warisan dunia dalam konsep geopark.  Oleh karenanya Tapanuli Utara akan memberikan dukungan sepenuhnya untuk proses percepatan perwujudannya mengingat Tapanuli Utara dalam konsep Geopark Kaldera Toba salah satu areanya adalah Geoarea Sibandang yang meliputi Muara, Bakara dan Silangit.

Gagarin Sembiring kepada peserta sosialisasi menyampaikan bahwa Geopark atau taman bumi adalah suatu konsep pengembangan kawasan yang memadukan komponen keragaman geologi, keragaman hayati dan keragaman budaya dalam naungan United Educational Scientific and Cultural Organisation (UNESCO) dan terpadu dalam jaringan taman bumi atau Geopark Global Network (GGN).

Masih menurut Gagarin Sembiring, geopark global sebagai suatu kawasan terpadu dengan warisan geologi yang bermakna internasional akan dapat digunakan untuk memperomosikan pembangunan masyarakat setempat secara berkelanjutan sehingga menjadi ikon pariwisata baru yang berbasis masyarakat dan konservasi.

Peserta sosialisasi dalam kesempatan penyampaian saran dan pikiran mengharapkan agar tim lebih melengkapi berbagai informasi terkait geopark, sehingga proses sosialisasi kepada masyarakat dapat bergerak optimal sehingga seluruh komponen mendapat pemahaman yang sama dan memberikan dukungan penuh.

Peserta yang hadir selain SKPD Kabupaten, juga hadir dari Kecamatan Muara, Kecamatan Siborongborong dan Kecamatan Tarutung.

Photo liputan :

Tidak ada komentar: