"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Senin, 10 Desember 2012

Peresmian Pabrik Tapioka Bahal Batu-I

Sabtu 8 Desember 2012, Pabrik Tapioka milik PT. Hutahaean di Desa Bahalbatu - I Kecamatan Siborongborong resmi beroperasi.


Pabrik pengolahan Tapioka ini didirikan sebagai menjawab tantangan semakin meluasnya areal pertanaman ubi kayu di Kabupaten Tapanuli Utara dan Humbang Hasundutan.

Acara peresmian operasi pabrik ini selain dihadiri oleh Bupati Tapanuli Utara, Unsur Muspida Tapanuli Utara, unsur Muspika Kecamatan Siborongborong, para Camat se-Kabupaten Tapanuli Utara, juga turut hadir utusan Bupati Humbang Hasundutan, utusan Bupati Samsoir, utusan Bupati Toba Samosir, utusan para pekebun/petani Ubi Kayu dari berbagai Kecamatan dan Tokoh-tokoh masyarakat.

Acara peresmian pabrik ini diawali dengan kebaktian dipimpina oleh Pdt. S.A.E. Nababan dilanjutkan dengan penyampaian kata-kkata sambutan, pemukulan gong dan pembukan selubung nama pabrik dan penandatanganan prasasti oleh Bupati Tapanuli Utara Torang Lumbantobing dan pengguntingan pita oleh Ny. Torang Lumbantobing Elly Br. Manalu bersama Ny. H.W. Hutahaean.

Photo liputan :


Tidak ada komentar: