"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Selasa, 29 September 2015

Hari Jadi ke-70 Taput, Gerak Jalan Tingkat SMP

Selasa, 29 September 2015.  Lomba Gerak Jalan tingkat SMP dalam rangkaian kegiatan Hari Jadi Ke-70 Taput dilepas oleh Wakil Ketua PKK, Titi Mauliate Simorangkir.

Lomba yang dijadwalkan berlangsung pada pukul 14.00 WIB terpaksa ditunda lebih dari satu jam akibat hujan lebat yang mengguyur kota Tarutung.

Lomba Gerak Jalan ini mengambil start di depan Sopo Partungkoan dan berakhir di lapangan Serbaguna dengan melewati jalan D.I. Panjaitan. Rute yang ditempuh lebih pendek dibandingkan gerak jalan tingkat SD dan SMA/SMK yang diadakan sehari sebelumnya akibat di jalur jalan yang  sama terdapat genangan air dan cuaca yang kurang mendukung walaupun hujan telah berhenti saat lomba diadakan, diikuti sebanyak 15 tim putra dan 15 tim putri dari 15 kecamatan di Kabupaten Tapanuli Utara. 

Masyarakat di sepanjang jalan jalur yang dilalui peserta tampak antusias melihat atraksi gerak jalan yang dipertunjukkan oleh siswa siswi SMP tersebut.  Sesekali Masyarakat tersenyum dan tertawa ketika ada tingkah dari peserta yang dianggap unik dan lucu.

Turut melepas tim gerak jalan, Kepala BKKBD Jumaga Nainggolan SKM, M.Si, Kepala Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal Dimposma Sihombing, S.sos, M.A.P, Kadis Kehutanan Ir. Tonny Liston Simangunsong, M.Si, Kadis Pertambangan dan Energi Alkari Purba, SP. Direktur RSU Tarutung dr. Ganda Nainggolan, Kabag Pemberdayaan Perempuan Herli Sinaga, SE.


Photo liputan :

Tidak ada komentar: