senam kebugaran |
Jumat, 4 September 2015. PNS di lingkungan Pemkab Taput lakukan gerak jalan santai dirangkai dengan senam kebugaran di Lapangan Mini Serbaguna, Tarutung.
Kegiatan tersebut dilakukan dengan titik berangkat Kantor Bupati Tapanuli Utara menuju Lapangan Serbaguna Tarutung dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Taput Ny. Satika Nikson Nababan didampingi Wakil Ketua TP PKK Taput Ny. Titi Mauliate Simorangkir. Usai acara senam kebugaran dilanjutkan dengan gotong royong di Kelurahan Hutatoruan IX Kecamatan Tarutung.
Ketua TP PKK Ny.Satika mengungkapkan bahwa kegiatan jalan santai serta senam kebugaran tersebut merupakan upaya untuk menjaga kebugaran serta kesehatan para PNS, sehingga diharapkan mendukung pelayanan prima terhadap masyarakat karena dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat. Disamping itu juga bertujuan untuk menjalin kekompakan dan rasa persaudaraan antar sesama pamong sehingga tercipta kekondusifan dan kenyamanan dalam melakukan tugas dan fungsi masing-masing.
Disamping itu juga merupakan upaya memasyarakatkan olahraga sehingga masyarakat Tapanuli Utara lebih sehat dan bersemangat dalam melakukan segala aktivitas. Dengan fisik yang sehat, akan berpengaruh besar kepada motivasi masyarakat dalam melakukan segala aktivitas dan pekerjaannya
Selanjutnya Ny.Satika menyampaikan "bahwa program Jumat bersih oleh Pemkab Taput harus didukung dan terus digalakkan. Untuk itu, birokrasi Pemerintah Kabupaten Taput harus memberikan contoh dan motivasi serta mengajak masyarakat mewujudkan Jumat Bersih sebagai bahagian dari gerakan tahun gotong royong. Setiap warga harus merasa bertanggungjawab akan kebersihan rumah, pekarangan, serta lingkungan masing-masing, dengan demikian daerah kita ini akan bersih dan indah secara keseluruhan”,ajak Ny. Satika.
Seluruh rangkaian kegiatan diikuti para pimpinan SKPD dan PNS dilingkungan Pemkab Taput, Anggota PKK serta personil TNI 0210/TU dan personil Polres Taput
Photo liputan :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar