"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Senin, 31 Oktober 2011

Bupati Tapanuli Utara Tutup Kompetisi Perstu Antar Kecamatan 2011


Bupati Taput menyerahkan Piala Bergilir kepada
Kapten Kesebelasan Kecamatan Tarutung yang
didampingi manager Tim Oloan Hutabalian

Minggu 30/11-2011 Bupati Tapanuli Utara menutup secara resmi Pertandingan Sepakbola Antar Kecamatan Perstu setelah rangkaian kegiatan pertandingan berakhir di stadion serbaguna Tarutung.

Disaksikan ribuan penonton yang  memadati stadion serbaguna Tarutung, pertandingan final antara kesebelasan Kecamatan Tarutung berhadapan dengan kesebelasan Kecamatan Simangumban berlangsung dengan sangat hati-hati dan seru, mengajak seluruh penonton histeris mendukung kesebelasan yang didukung masing-masing.

Pertandingan  yang berlangsung sengit ini hingga peluit menit akhir ditiup hakim pertandingan berkesudahan dengan kedudukan 1-1, bahkan setelah perpanjangan waktu kedudukan tetap bertahan tanpa gol.

Juara harus ada, demikian semboyan pertandingan final, hingga akhirnya dilangsungkan adu pinalti dengan skor akhir Tarutung (5) dan Simangumban (3).

Bupati Tapanuli Utara Torang Lumbantobing akhirnya turun ke tengah lapangan untuk menyerahkan Piala Bergilir Bupati dan hadiah pembinaan kepada masing-masing pemenang.

Photo-photo liputan pertandingan final

Tidak ada komentar: