"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Minggu, 02 Oktober 2011

Kebaktian Raya Jubileum 150 Tahun HKBP Wilayah I


Minggu 2/10-2011 bertempat di Seminarium Sipoholon Kabupaten Tapanuli Utara, Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) merayakan Jubileum 150 Tahun HKBP Wilayah I.
Dengan didahului prosesi Pimpinan HKBP, Panitia Jubileum dan Undangan, kebaktian Raya dimulai dan diikuti oleh ribuan jemaat HKBP dari 8 distrik wilayah I.

Ephorus HKBP Pdt. Dr. Bonar Napitupulu mengajak semua jemaat HKBP dimana saja untuk bahu membahu membangun HKBP demi kemuliaan Tuhan.

Setelah kebaktian raya, dilanjutkan dengan beberapa kata-kata sambutan, antara lain Ketua Panitia Wilayah I, Torang Lumbantobing, mewakili Gereja Tetangga diwakili oleh Moderamen GBKP, Pdt. Matheus Panji Barus, mewakili tamu dari luar negeri dan Ketua Umum Panitia Jublileum 150 Tahun HKBP bapak Edwin Pamimpin Situmorang.

Ketua Panitia Wilayah I, Torang Lumbantobing dalam sambutan selamat datang mengjak segenap warga HKBP untuk bersama-sama membangun Gereja dengan kerjasama dan bekerjasama.Moderamen GBKP Pdt. Matheus Panji Barus dalam sambutannya tetap mengharapkan kiranya kebersamaan Gereja-Gereja tetap terbangun ke arah yang lebih harmonis dan lebih baik.

Sementara Dr. Fidon Mwombeki (UEM - Genec Wuppertal) dalam sambutannya menyatakan kekaguman dan kebanggannya akan HKBP yang besar, selalu aktif di dunia untuk membangun kebersamaa dengan Gereja-Gereja dunia.

Ketua Umum Panitia Jublileum 150 Tahun HKBP Edwin Pamimpin Situmorang,  mengajak seluruh jemaat HKBP untuk semakin solid dan bersatu padu membangun Gereja, bangsa dan negara.  Jemaat HKBP harus mampu dan kuat serta bersatu padu untuk mewujudkan harapan yang terbaik bagi Gereja, Bangsa dan Negara.

Ephorus HKBP Pdt. Dr. Bonar Napitupulu dalam sambutannya selain mengucapkan terimakasih kepada seluruh tamu yang telah hadir dan ikut serta dalam kebaktian raya Jubileum 150 tahun HKBP di Wialayh I juga tetap meminta kiranya Jemaat HKBP semakin bersatu, selain itu Ephorus juga menyampaikan keprihatinannya atas berbagai kejadian yang mengusik rasa kebangsaan dan kesatuan di Negara Republik Indonesia, seperti pemaksaan kehendak oleh kelompok tertentu, menghalangi pelaksanaan ibadah, dan lain sebagainya yang tentunya hal itu dapat meruak tatanan kehidupan dan kebebasan beragama.

Setelah acara pokok selesai perayaan ini diisi dengan hiburan oleh "Viktor Hutabarat" dan "Marsada Band".

Photo liputan Perayaan Jubileum 150 Tahun HKBP
==

Tidak ada komentar: