Rabu 27 Juli 2016, Bupati Tapanuli Utara Drs. Nikson Nababan bersama ibu Ny. Satika Nikson Nababan boru Simamora didampingi Kepala Kejaksanaan Tapanuli Utara Hotma Tambunan, Kapolres Taput diwakili Kabag Sumda Kompol Pasaribu, Ketua Forum Bangso Batak, Anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Utara Poltak Pakpahan beserta seluruh SKPD resmikan Puskesmas Sipultak Kecamatan Pagaran.
“Saya berharap keberadaan Puskesmas ini merupakan bagian dari peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat sehingga masyarakat benar-benar merasakan kehadiran pemerintah untuk memberikan yang terbaik dalam menciptakan masyarakat yang sehat. Kita berharap, pelayanan kesehatan bagi masyarakat semakin dekat dan terjangkau bagi masyarakat kecil. Harapan saya, semua dusun dapat merasakan sentuhan tangan dokter bahkan dokter spesialis. Kita akan terus beruapaya meningkatkan pelayanan kesehatan, pelayanan yang benar-benar menyentuh rakyat kecil, bukan hanya bagi mereka yang mampu,” ujar Bupati mengawali sambutannya.
Selanjutnya Bupati menyampaikan rasa terimakasih bagi seluruh pihak yang mendukung berdirinya puskesmas di Kecamatan Pagaran ini. “Terimakasih kepada seluruh pihak yang mendukung hingga tercipta kebulatan tekad dan semangat masyarakat dalam pendirian puskesmas ini dengan memberikan tanah untuk membangun gedung puskesmas ini. Kita jaga bersama gedung ini agar tetap bersih dan terawat. Jangan hanya gedungnya yang bagus tetapi saya sangat berharap kepada para tenaga medis yang ditempatkan di Puskesmas ini untuk memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat Sipultak Pagaran,” ujar Bupati menambahkan.
“Mari kita bergandengan tangan, bersatu padu karena bersama kita bisa melakukan apapun guna kemajuan Tapanuli Utara, khususnya Sipultak Pagaran. Tidak ada satu kekuatan pun yang mampu merongrong kita jika kita bersatu, satu tekad dan satu kekuatan dan tujuan,” ujar Bupati mengakhiri.
Peresmian puskesmas ditandai dengan membuka selubung Plakat Puskesmas Sipultak Kecamatan Pagaran dan menekan tombol sirene oleh Bupati dan FKPD serta pengguntingan pita oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tapanuli Utara Ny. Satika Nikson Nababan boru simamora, dilanjutkan dengan peninjauan ruangan puskesmas yang baru.
Kadis Kesehatan dr. Janri Nababan dalam laporannya menyampaikan terimakasih kepada Keluarga Emilia Purba dan Robert yang bersedia menyerahkan tanahnya seluas 1.800 m kuadrat untuk lokasi pembangunan puskesmas ini. Dalam acara peresmian ini juga akan dilaksanakan sekaligus penyerahan kartu BPJS di wilayah Sipultak Kecamatan Pagaran dan penyerahan kendaraan dinas roda dua secara simbolis. “Puskesmas ini dilengkapi dengan dokter umum sebanyak 2 (dua) orang, dokter gigi sebanyak 1 (satu) orang, tenaga bidan sebanyak 30 orang, tenaga perawat 11 orang, tenaga kefarmasian satu orang dan tenaga administrasi satu orang,” ujar dr. Janri mengakhiri laporannya.
Dalam kesempatan itu juga Bupati Taput juga menyerahkan tali asih bagi masyarakat yang memiliki kekurangan fisik yang diserahkan langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Tapanuli Utara dan anggota.
Pemerhati kesehatan op. Halasan Boru Sihombing dalam sambutannya menyampaikan bahwa keberadaan puskesmas ini merupakan kegembiraan masyarakat Sipultak. “Kita sambut pembangunan puskesmas ini dengan semangat dan kebersamaan, saling membantu, saling menopang dan saling melengkapi, maka kita akan cepat maju. Kita tidak harus jauh lagi mendapatkan pelayanan kesehatan, tetapi telah tersedia di kampung kita Sipultak. Dengan kesehatan yang semakin baik, kita semakin semangat dan memiliki kesempatan menyekolahkan dan memberikan pendidikan yang lebih baik untuk anak-anak kita,” ujar Op. Halasan mengakhiri.
Photo liputan :
“Saya berharap keberadaan Puskesmas ini merupakan bagian dari peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat sehingga masyarakat benar-benar merasakan kehadiran pemerintah untuk memberikan yang terbaik dalam menciptakan masyarakat yang sehat. Kita berharap, pelayanan kesehatan bagi masyarakat semakin dekat dan terjangkau bagi masyarakat kecil. Harapan saya, semua dusun dapat merasakan sentuhan tangan dokter bahkan dokter spesialis. Kita akan terus beruapaya meningkatkan pelayanan kesehatan, pelayanan yang benar-benar menyentuh rakyat kecil, bukan hanya bagi mereka yang mampu,” ujar Bupati mengawali sambutannya.
Selanjutnya Bupati menyampaikan rasa terimakasih bagi seluruh pihak yang mendukung berdirinya puskesmas di Kecamatan Pagaran ini. “Terimakasih kepada seluruh pihak yang mendukung hingga tercipta kebulatan tekad dan semangat masyarakat dalam pendirian puskesmas ini dengan memberikan tanah untuk membangun gedung puskesmas ini. Kita jaga bersama gedung ini agar tetap bersih dan terawat. Jangan hanya gedungnya yang bagus tetapi saya sangat berharap kepada para tenaga medis yang ditempatkan di Puskesmas ini untuk memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat Sipultak Pagaran,” ujar Bupati menambahkan.
“Mari kita bergandengan tangan, bersatu padu karena bersama kita bisa melakukan apapun guna kemajuan Tapanuli Utara, khususnya Sipultak Pagaran. Tidak ada satu kekuatan pun yang mampu merongrong kita jika kita bersatu, satu tekad dan satu kekuatan dan tujuan,” ujar Bupati mengakhiri.
Peresmian puskesmas ditandai dengan membuka selubung Plakat Puskesmas Sipultak Kecamatan Pagaran dan menekan tombol sirene oleh Bupati dan FKPD serta pengguntingan pita oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tapanuli Utara Ny. Satika Nikson Nababan boru simamora, dilanjutkan dengan peninjauan ruangan puskesmas yang baru.
Kadis Kesehatan dr. Janri Nababan dalam laporannya menyampaikan terimakasih kepada Keluarga Emilia Purba dan Robert yang bersedia menyerahkan tanahnya seluas 1.800 m kuadrat untuk lokasi pembangunan puskesmas ini. Dalam acara peresmian ini juga akan dilaksanakan sekaligus penyerahan kartu BPJS di wilayah Sipultak Kecamatan Pagaran dan penyerahan kendaraan dinas roda dua secara simbolis. “Puskesmas ini dilengkapi dengan dokter umum sebanyak 2 (dua) orang, dokter gigi sebanyak 1 (satu) orang, tenaga bidan sebanyak 30 orang, tenaga perawat 11 orang, tenaga kefarmasian satu orang dan tenaga administrasi satu orang,” ujar dr. Janri mengakhiri laporannya.
Dalam kesempatan itu juga Bupati Taput juga menyerahkan tali asih bagi masyarakat yang memiliki kekurangan fisik yang diserahkan langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Tapanuli Utara dan anggota.
Pemerhati kesehatan op. Halasan Boru Sihombing dalam sambutannya menyampaikan bahwa keberadaan puskesmas ini merupakan kegembiraan masyarakat Sipultak. “Kita sambut pembangunan puskesmas ini dengan semangat dan kebersamaan, saling membantu, saling menopang dan saling melengkapi, maka kita akan cepat maju. Kita tidak harus jauh lagi mendapatkan pelayanan kesehatan, tetapi telah tersedia di kampung kita Sipultak. Dengan kesehatan yang semakin baik, kita semakin semangat dan memiliki kesempatan menyekolahkan dan memberikan pendidikan yang lebih baik untuk anak-anak kita,” ujar Op. Halasan mengakhiri.
Photo liputan :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar