"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Jumat, 03 Juni 2016

Bupati Taput Panen Perdana Lahan Pertanian Pupuk Bersubsidi Bayar Pasca Panen

Jumat, 3 Juni 2016, Bupati Tapanuli Utara Drs. Nikson Nababan didampingi Tim Khusus LO Upaya khusus PAJALE (Padi Jagung dan Kedele) DR. Lalu M. Zarwazi dari Kementerian Pertanian, Dirut Perusda Pertanian Siswanto, Kadis Pertanian dan Perkebunan Tonny Simangunsong, Kadis Perikanan dan Perternakan Longgos Pandiangan dan Kepala BP4K Sondang E.Y. Pasaribu hadiri sekaligus turun langsung untuk panen perdana bagi lahan pertanian masyarakat yang mendapatkan pupuk bersubsidi bayar pasca panen di Desa Parbaju Toruan Kecamatan Tarutung.

“Pupuk bersubsidi bayar pasca panen ini telah membuahkan hasil, dimana 1 ha lahan telah menghasilkan 8 ton padi yang tadinya hanya menghasilkan 6,7 ton. Upaya ini juga untuk menghindari beredarnya pupuk palsu dimana pupuk ini benar-benar menghasilkan dan meningkatkan produksi padi petani. Semua kelompok tani di desa ini akan dapat penyaluran pupuk bersubsidi,” ujar Bupati mengawali sambutan di saat acara pertemuan dengan masyarakat usai panen perdana.

Selanjutnya Bupati menyampaikan bahwa kita tidak boleh berpuas diri sampai disini. Kita tetap bersyukur tetapi tetap melakukan peningkatan-peningkatan. Lakukan hal yang luar biasa untuk mendapatkan hasil yang luar biasa. Tidak saatnya lagi melakukan hal-hal yang biasa sehingga perubahan kearah yang lebih baik, kemandirian dalam pangan dapat kita capai,” ujar Bupati mengakhiri.

Tim khusus LO Upaya Khusus Pajale DR. Lalu M. Zarwazi dalam sambutannya menyampaikan bahwa Kabupaten Tapanuli memiliki program yang luar biasa, mulai dari Denfarm 1 hektar, pupuk bersubsidi bayar pasca panen untuk menuju kemandirian pangan nasional. Ini merupakan terobosan yang luar biasa dan saya sangat mengharapkan Bupati Taput bisa menjadi pembicara atau narasumber bagi kelompok binaan kami di kementerian yang akan melaksanakan sosialisasi pada bulan Agustus mendatang. Saya salut pak Bupati,” ujar DR. Lalu mengakhiri.

Tokoh masyarakat Banner Simorangkir dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa masyarakat sangat menantikan saat ini dan merasakan hal luar biasa Bupati Taput hadir di lahan pertanian mereka. “Kami bangga dan puas bapak bisa hadir di tengah-tengah kami. Ini pertama sekali Bupati Taput hadir di lahan pertanian kami, sungguh luar biasa pak dan kami sudah merasakan kehadiran bapak di tengah-tengah kami. Bantuan-bantuan pemkab di bidang pertanian sudah mengalir di tengah-tengah kami. Seperti kata Bung Karno ‘petani adalah orang mulia’, sekarang kami telah rasakan itu dari tindakan bapak, terimakasih pak,” ujar Bupati mengakhiri.

Mewakili kelompok tani, salah seorang dari kelompok tani Natumandi Lamudur Siahaan menyampaikan sejak adanya bantuan ke Desa mereka dalam bidang perikanan sejak dulu tidak pernah berhasil, bibit ikannya tidak berhasil berkembang biak. “Baru kali ini berhasil, ini pertama kali bantuan bibit ikan dapat berhasil dan berkembang dengan sangat baik. “Ini panen perdananya, terimakasih pak Bupati, sungguh dibawah kepemimpinan Bapak kami memiliki harapan untuk hidup yang lebih baik bagi para petani, diberkatilah bapak dan semakin bijaksana,” ujar Lamudur mengakhiri.

Usai pertemuan, Bupati Taput meninjau dan turut serta panen ikan perdana di kolam kelompok tani Situmandi sekaligus mengakhiri acara kunjungan kerja tersebut.

Tidak ada komentar: