Kamis 14 April 2016, Bupati Taput diwakili Kabag Pemerintahan Setdakab sambangi masyarakat Negeri Sigompulon yang telah menuntaskan pelaksanaan gotong royong massal menata jalan dan lingkungan perumahan di Sigompulon Kec Pahae Julu.
Gotong royong massal ini dilakukan sejak Senin 11 April yang lalu diikuti seluruh masyarakat se-negeri Sigompulon dari 5 desa, masing-masing Desa Lumbantonga, Desa Lumban Dolok, Desa Lumban Gaol, Desa Pangurdotan, dan Desa Simardangiang.
Camat Pahae Julu Hudson Jones Siagian dalam sambutan kepada masyarakat menghimbau agar mendukung program pembangunan di Pahae Julu misal pembebasan tanah untuk lokasi pembangunan misal pelebaran jalan.
Tokoh masyarakat negeri Sigompulon selain berterimakasih juga mengharapkan keberlanjutan pembangunan yang telah dilakukan, diharapkan jalan penghubung antar desa dan lainnya dapat diaspal sehingga arus lalu lintas dapat berjalan baik dan akhirnya akan bermuara kepada peningkatan ekonomi masyarakat di lima desa se-negeri Sigompulon.
Para Kades se-negeri Sigompulon dalam sambutan mengatakan, "kami menyadari bahwa Bupati dalam kesibukan yang tidak terhindarkan sehingga tidak dapat hadir secara langsung saat ini, kami yakin, Bupati akan tetap peduli dengan pembangunan dan mengharapkan akan hadir secara langsung di negeri Sigompulon nantinya. Mohon agar ditempatkan dokter di negeri Sigompulon, karena jarak kami ke Onanhasang sebagai ibukota kecamatan cukup jauh, guna memperpendek jarak pelayanan kesehatan kepada masyarakat di negeri Sigompulon, juga dimohon agar ditambah guru pns di sekolah-sekolah di negeri Sigompulon karena guru dominan tenga honor. Mohon dukungan pemerintah Kabupaten untuk memberhasilkan capaian RPJMDesa seluruh desa se-Pahae Julu. Secara khusus mohon jalan ke negeri Sigompulon dapat segera diperbaiki dan diaspal, tidak lagi seperti dalam lagu "landit dalan tu Simardangiang".
Bupati yang diwakili Kabag Pemerintahan Satya Dharma Nababan dalam arahan dan bimbingan kepada Pemerintah Kecamatan Pahae Julu dan masyarakat menyampaikan terimakasih atas peran serta dan dukungan penuh mewujudkan tahun 2016 sebagai "Tahun Membangun Desa dan Tahun Gotong Royong".
Kabag Pemerintahan Setdakab Satya Darma Nababan menyampaikan, "Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara akan berupaya dengan sungguh-sungguh untuk membuka keterisoliran setiap desa termasuk negeri Sigompulon, kita ingin seluruh masyarakat menikmati pembangunan itu di Taput".
Bersamaan dengan gotong royong ini, pada hari terakhir ini, Kamis, dilakukan pelayanan kepada masyarakat, seperti Disdukcatpil melayani penerbitan dokumen kependudukan yaitu Kartu Keluarga, KTP, Akte Lahir; Badan Kependudukan dan KB melayani KB; Dinas Kesehatan melayani Pengobatan gratis, dan Kantor Perpustakaan melayani bacaan siswa dengan Perpustakaan Mobile.
Mengakhiri pertemuan dengan masyarakat, Bupati bersama dengan SKPD menyerahkan bantuan berupa alat olah raga kepada lima desa se- negeri Sigompulon .
Camat Pahae Julu Hudson Jones Siagian
kepada media ini menjelaskan, "masyarakat Kecamatan Pahae Julu di 18
Desa dan 1 Kelurahan mendukung sepenuhnya pelaksanaan "Tahun Membangun
Desa dan Tahun Gotong Royong" Taput di Pahae Julu. Kita sosialisasikan
akan pentingnya semangat gotong royong ditumbuh-kembangkan di tengah-tengah
masyarakat untuk mendukung percepatan pengentasan pembangunan di Kecamatan
Pahae Julu khususnya dan Taput umumnya".
Sementara salah seorang warga yang dikonfirmasi media ini mengatakan, "kami masyarakat dengan
senang hati melakukan gotong royong ini, kami menyadari bahwa
pembangunan ini tidak dapat terwujudkan hanya mengharapkan peran tunggal
Pemerintah, masyarakat sangat perlu ikut serta terlibat langsung walau
itu kecil".
Bersama Bupati yang diwakili Kabag Pemerintahan Setdakab Satya Darma Nababan turut hadir Kadis Dukcatpil Asnah Sinaga, SH, Kaban Pelayanan Perijinan Terpadu Alkari Purba, Kadis Cipta Karya Budiman Gultom, Kadis Pertambangan Polmudi Sagala, Kabag Hukum Alboin, SH, MH serta Muspika Pahae Julu, Camat Pahae Jae, Sekretaris BKD, Kabid Informatika, Kabid Pemuda dan Olahraga,
Photo liputan :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar