Senin, 16 Mei 2016. Bupati Taput diwakili Sekretaris Daerah Edward R. Tampubolon, SE tinjau kondisi kerusakan akibat bencana alam banjir dan longsor di beberapa lokasi di Kecamatan Tarutung.
Tarutung sekitarnya yang diguyur hujan deras pada Minggu kemarin (15/5) mengakibatkan terjadinya banjir dan longsor di beberapa lokasi di Kecamatan Tarutung, antara lain di Desa Simamora sawah dan ladang rusak terendam banjir dan diperkirakan akan gagal panen, di dusun Hariara Nagodang Simaungmaung Kelurahan Hutatoruan IX terjadi longsor yang menimpa 4 (empat) rumah warga dan di dusun Sitakka Desa Aek Siansimun terdapat 2 (dua) unit rumah warga tertimpa longsor serta banyak sawah rusak yang diperkirakan akan gagal panen.
“Semua SKPD terkait (termasuk Camat dan para Kades) agar segera berkoordinasi dan mendata serta membantu para korban bencana. Dampingi dan bantu apa yang dibutuhkan masyarakat sesuai tupoksi masing-masing. Terima kasih kepada masyarakat yang turut bergotong-royong memperbaiki kerusakan yang ditimbulkan bencana,” ujar Sekda Edward R. Tampubolon, SE disela-sela peninjauan tersebut.
Bersama Sekda turut mendampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Drs. H.P.
Marpaung, Kadis Cipta Karya Budiman Gultom, perwakilan Dinas PUK,
perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah, perwakilan Dinas Sosial,
Perwakilan Bagian Program Setdakab, Kabag Humas Donna Situmeang dan
Camat Tarutung Anas Siagian.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar