"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Jumat, 25 Maret 2016

Walikota Bekasi : Kota Bekasi Akan Menjadi Contoh Kesamaan Hak dan Kedamaian

Walikota Bekas diterima Ephorus HKBP
Jumat 25 Maret 2015, Walikota Bekasi Dr. H. Rahmat Effendi melakukan kunjungan ke pusat HKBP di Pearaja Tarutung disambut Ephorus HKBP Pdt. Willem TP. Simarmata, MA bersama dengan Bupati Tapanuli Utara Drs. Nikson Nababan, dan dihadiri oleh Bupati Tapanuli Tengah Sukran Tanjung, dan Walikota Sibolga Syarfie Hutauruk.

Walikota Bekasi Dr. H. Rahmat Effendi dalam sambutannya mengatakan rasa bangganya berkunjung  ke pusat HKBP di Pearaja Tarutung. “Saya tempuh beribu-ribu kilometer untuk sampai ke tempat ini. Kehadiran saya untuk merealisasikan janji saya ingin mengunjungi Pearaja HKBP karena warga saya ada sebanyak 324 ribu non muslim (termasuk didalamnya jemaat HKBP) di Kota Bekasi. Tanggal 16 April 2016 akan kita laksanakan “deklarasi kerukunan antar umat beragama” dengan dasar keadilan untuk semua umat tanpa memandang mayoritas atau minoritas dengan kesamaan hak sebagai anak bangsa sebagai amanah dari jabatan saya. Saya berani datang ke Pearaja karena keinginan saya untuk melindungi dan menerapkan keadilan bagi semua warga bekasi tanpa memandang agama. Saya bertekad dan berani menanamkan dasar-dasar heterogensi dan pluralisme dalam kepemimpinan saya tanpa peduli apa saya dibenci atau didemo pihak-pihak tertentu. Kota Bekasi akan menjadi contoh bagi daerah lain bahwa tidak ada lagi perbedaan hak antara mayoritas dan minoritas dengan kesamaan hak dan kedamaian,” ujar Walikota Bekasi.

Kunjungan dan ramah tamah Walikota Bekasi ini selain mebicarakan tentang kerukunan antar umat beragama, juga membicarakan pemeliharaan lingkungan hidup dan bumi.  Sebagaimana disampaikan oleh Bupati Taput Drs. Nikson Nababan dalam sambutan "Saya sangat respek dengan tema ramah tamah ini agar semua stakeholder menanamkan kepada generasi kita akan arti pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama. Kunjungan Walikota Bekasi menjadi momen bagi kita bahwa kita adalah satu walaupun berbeda agama, jangan ada perasaan saling membenci karena perbedaan, tetapi kita adalah satu dengan tujuan yang sama, untuk kebaikan dan kesejahteraan masyarakat. Jangan pernah kita mau terprovokasi oleh kepentingan segelintir yang tidak bertanggung jawab yang ingin memecah belah kita".

Bupati Drs. Nikson Nababan juga menyampaikan harapannya, momen ini menjadi cermin bagi kita bahwa kita harus saling menjaga dan menyayangi. Kita juga harus menjaga lingkungan dengan budaya gotong-royong. "Generasi muda harus kita didik dan biasakan untuk menjaga dan mencintai lingkungan dengan menanam pohon, di Tapanuli Utara hal ini kita galakkan selama ini, kita membagi-bagi bibit pohon untuk ditanam baik di lingkungan sekolah, pekarangan rumah dan hutan yang gundul,” papar Bupati .

Terkait kerukunan umat beragama Bupati Taput Drs. Nikson Nababan menyampaikan, “Kami sangat berharap kita membuat wadah untuk menjaga kerukunan antar umat beragama dan kami menitip masyarakat sesama kami yang ada di Bekasi dan kami berharap kekompakan dan kenyamanan bagi umat beragama yang berbeda tetap kita pertahankan dan tingkatkan. Kami juga berharap Walikota dan rombongan akan menikmati sejenak keindahan dan kenyamanan Kabupaten Tapanuli Utara,” ujar Bupati menambahkan.

Ephorus HKBP Pdt. Willem TP. Simarmata dalam kesempatan itu secara lugas memaparkan  program HKBP menjaga dan mengawal kerukunan antar umat beragama, menjaga lingkungan hidup dan peduli bencana alam, peduli lingkungan hidup dan gerakan gotong-royong bagi muda-mudi. “Kita sudah harus getol menanamkan kerukunan antar umat beragama bagi generasi kita dan menanamkan betapa indah kedamaian itu. Kita diciptakan berbeda tetapi untuk saling melengkapi,” ujar Ephorus pada paparannya.

Sementara Walikota Sibolga Syarfie Hutauruk dalam sambutannya menyampaikan rasa bahagianya atas kekompakan yang terjalin saat ini. “Kita harus ciptakan umat yang betul-betul menjalankan agamanya dengan baik dan benar, baik umat Islam agar menjadi umat Islam yang benar dan juga umat Kristen menjadi umat Kristen yang benar, saling menjaga dan toleransi".

Setelah ramah tamah dengan Ephorus HKBP selanjutnya rombongan Walikota Bekasi melanjutkan kunjungan dan ramah tamah ke Rumah Dinas Bupati Tapanuli Utara sambil menikmati kopi nikmat. Bupati Taput didampingi beberapa SKPD Pemkab Tapanuli Utara.

Tidak ada komentar: