"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Selasa, 21 Juni 2011

Bantuan Bencana Alam Gempa Bumi Tapanuli Utara (Dompet Bencana Alam)

Gempa Bumi berkekuatan 5,5 SR yang melanda Tapanuli Utara pada selasa 14 Juli 2011 yang memporakporandakan sebagian wilayah Kabupaten Tapanuli Utara di Kecamatan Pahae Julu, Pahae Jae, Purbatua dan Simangumban mendatangkan trauma bagi masyarakat setempat.



Walaupun tingkat kerugian yang terjadi belum dihitung tuntas, namun masyarakat mulai merasakan tingkat kesulitan yang akan dihadapi dalam membangun kembali bangunan perumahan mereka.

Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara, sebagaimana disampaikan oleh Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Tumbur Hutabarat, berupa dengan penuh dedikasi untuk menyemangati warga korban bencana, dan untuk itu pula sangat diharapkan peran serta dari berbagai pihak, terlebih dari para perantau asal Tapanuli Utara untuk meningkatkan peduli Bona Pasogit Tapanuli Utara.

Untuk itu telah dibuka Dompet Peduli Tapanuli Utara untuk penanggulangan bencana gempa bumi pada :

BRI Unit Pahae Jae
An. Elyanto Sitompul
Rek No. 5392-01-004397-53-0


sedangkan bantuan berupa sandang dan pangan dapat diteruskan kepada


POSKO BENCANA GEMPA BUMI
di
Sarulla
Kantor Camat Pahae Jae
Kabupaten Tapanuli Utara
Prov. Sumatera Utara 

(www.taputkab.go.id)

Tidak ada komentar: