"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Sabtu, 07 Januari 2012

Rencana Peresmian Gedung Baru Kantor Bupati Tapanuli Utara


Gedung baru : Kantor Bupati Tapanuli Utara

Setelah Kantor Bupati Tapanuli Utara selesai direhab total tahun anggaran 2011, direncanakan bangunan baru akan dipergunakan pada tahun 2012.  

Untuk seremoni pemakaian gedung baru ini, maka Bupati Tapanuli Utara melalui Keputusan Nomor 1 Tahun 2012 telah membentuk Panitia penyelenggara peresmian Kantor Bupati Tapanuli Utara.

Dalam rapat perdana panitia yang langsung dipimpin oleh Bupati Tapanuli Utara Torang Lumbantobing, Bupati bersama dengan Asisten I Setdakab selaku Ketua Pelaksana Drs. H. P. Marpaung meminta dan mengajak seluruh anggota panitia  agar penyelenggaraan peresmian gedung dirangkai dengan acara adat Batak, oleh karena Tapanuli Utara sebagai wilayah adat batak, dimana masyarakat batak  pada setiap memasuki gedung baru akan selalu mengadatkannya dengan acara “mangompoi bagas” dan didahului dengan acara kebaktian singkat sebagai rasa syukur kepada Tuhan atas terselesaikannya gedung baru Kantor Bupati Tapanuli Utara.

Dalam kepanitiaan peresmian kantor bupati ini turut dilibatkan unsur tokoh masyarakat adat dari Lembaga Adat Dalihan Natolu, dimaksudkan untuk merumuskan prosesi adat yang akan dipergunakan dalam rangkaian peresmian kantor bupati.  Unsur Lembaga Adat Dalihan Natolu sangat positif menyambut rencana peresmian ini yang memasukkan unsur adat.

Peresmian Kantor Bupati Tapanuli Utara, direncanakan pada hari Senin 16 Januari 2012 dan akan dilakukan oleh Bupati Tapanuli Utara Torang Lumbantobing dan akan dihadiri sebanyak lebih kurang 7000 orang, terdiri dari utusan masyarakat desa, tokoh masyarakat desa, kelembagaan desa se-Tapanuli Utara diperkirakan sebanyak 5.090 orang, unsur PNS (perwakilan setiap kecamatan, unsur pendidikan yang lowong mengajar),  diperkirakan sebanyak 1.430 orang serta organsiasi masyarakat/politik dan agama diperkirakan sebanyak 350 orang, unsur lainnya diperkirakan 130 orang.

Peresmian akan diselenggarakan di lokasi Kantor BUpati Tapanuli Utara Jalan Suprapto No. 1 Tarutung,

Tidak ada komentar: