"Bersama Membangun dan Mewujudkan Bona Pasogit Tapanuli Utara yang Sejahtera";
Tapanuli Utara Sebagai Lumbung Pangan Dan Lumbung Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas serta Daerah Wisata

Jumat, 30 Maret 2012

Pembukaan MTQ 2012 Tapanuli Utara

Pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Kabupaten Tapanuli Utara yang digelar di Kecamatan Tarutung, Jumat (30/3). MTQ  itu diselenggarakan pada 30 Maret s.d. 1 April 2012 dan membawa thema : "Melalui Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Kabupaten Tapanuli Utara Tahun 2012 Kita Tingkatkan Persatuan, Kesatuan dan Kebersamaan Dalam Melanjutkan Pembangunan di Bonapasogit Kabupaten Tapanuli Utara".  Acara dibuka Bupati Tapanuli Utara Torang Lumbantobing dengan didampingi Ibu Elly Lumbantobing br. Manalu..


Hadir dalam acara ini Kapolres Tapanuli Utara, Dandim 0210 Tapanuli Utara, Mewakili Ketua DPRD Jasa Sitompul, Ketua BKAG Tapanuli Utara Pdt. R.R. Siahaan, Ketua PKM Syahrifudin Siregar, Ketua MUI H. Mahmudin Panggabean, Ketua PA Drs. Darmansyah Hasibuan.  Selain itu turut pula hadir  sejumlah pejabat Kabupaten Tapanuli Utara Seperti Sekretaris Daerah, para Asisten Setdakab Tapanuli Utara, Pimpinan SKPD dan Camat se-Tapanuli Utara. 

Ketua Panitia Drs. H. P. Marpaung dalam laporan menyebutkan bahwa :
  1. MTQ diharapkan menumbuhkembangkan semangat tumbuh kembangnya minat umat Islam dalam membaca Qur'an;
  2. Meningkatkan ilmu agama;
  3. Untuk memilih wakil Tapanuli Utara ke perlombaan MTQ 2012 Tingkat provinsi yang akan diselenggarakan di Kabupaten Serdang Bedagai;
  4. Kafilah peserta MTQ Tapanuli Utara 2012 berjumlah 162 orang;
  5. Yang diperlombakan dalam MTQ adalah : Tilawah Qur'an : Tartil Quran anak-anak putera/putri,  remaja putera/putri.  Syarhil Qur'an : 3 org per-regu.
Ketua BKAG Tapanuli Utara Pdt. R.R. Siahaan dalam sambutan menyampaikan rasa syukur, diundang merasakan thema yang mengingatkan situasi Islam dan Kristen, satu nenek moyang yang memiliki tujuan yang sama, diinginkan bersatu padu untuk membangun Bona Pasogit, walau berbeda tetapi indah, dan dalam perbedaan terangkai menjadi satu membangun Tapanuli Utara.

Jasa Sitompul, mewakili Ketua DPRD Kabupaten Tapanuli Utara dalam sambutan mengharapkan MTQ jangan dijadikan sebagai ajang perlombaan semata, tetapi bagaimana mengamalkan dan mewujudkan isi Qur'an dalam kehidupan sehari-hari.

Bupati Tapanuli Utara Torang Lumbantobing dalam arahan dan bimbingan menyampaikan bahwa :
  1. MTQ yang dilaksanakandari tingkat Desa hingga tingkat Nasional merupakan program Pemerintah, diharapkan untuk menumbuhkembangkan minat baca Al Qur'an dan menjadikan MTQ sebagai momentum evaluasi hingga apa yang dilakukan sesuai Al Qur'an;
  2. Al Qur'an selayaknya dipahami dan diamalkan dalam setiap kehidupan;
  3. MTQ tidak dijadikan sekadar sebagai perlombaan, tetapi juga untuk membangkitkan minat baca Al Qur'an khususnya para kaum muda dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari;
  4. Hendaknya para Kafilah jangan berhenti di level ini saja tetapi harus berjuang hingga tingkat provinsi.
Masih dalam arahan dan bimbingan, Bupati Tapanuli Utara Torang Lumbantobing juga menyampaikan ucapan terimakasih atas keterlibatan umat Islam dalam membangun Tapanuli Utara, mengharapkan hubungan antar agama yang cukup harmonis dapat ditingkatkan, dan suasana kondusif di Tapanuli Utara dapat terus ditingkatkan secara berkesinambungan.

Pembukaan MTQ dilakukan Bupati Tapanuli Utara ditandai dengan pemukulan gong dan dilanjutkan dengan penyerahan Piala Bergilir dari Camat Tarutung kepada Bupati dan Bupati meneruskan kepada Ketua Panitia MTQ.

Photo liputan :


Tidak ada komentar: